Police Goes To School Polsek Beber Di SMPN 1 Greged Ciptakan Rasa Aman dan Nyaman Lingkungan Sekolah

Police Goes To School Polsek Beber Di SMPN 1 Greged Ciptakan Rasa Aman dan Nyaman Lingkungan Sekolah
KAB. CIREBON -   (16/01/2025)Dalam upaya menciptakan keamanan dan kenyamanan di lingkungan sekolah, Polsek Beber Lakukan kegiatan Police Goes To School dalam hal ini Wakapolsek Beber Ipda Kusno KS. SH didampingi Ps. Kanit Binmas Aiptu Achmad Yani memberikan pembinaan kepada para pelajar di SMPN 1 Greged. Kegiatan pembinaan ini dilakukan sebagai langkah preventif untuk memberikan pemahaman kepada para pelajar tentang pentingnya menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekolah dan sekitarnya. Dalam sesi pembinaan yang berlangsung penuh interaktif, Wakapolsek Beber dan Ps. Kanit Binmas memberikan penyuluhan kepada para pelajar tentang berbagai aspek keamanan, mulai dari pencegahan narkoba, pencegahan tindak kejahatan, hingga kesadaran berlalu lintas yang baik. Mereka juga menyampaikan pesan-pesan positif tentang pentingnya menjaga lingkungan sekolah agar menjadi tempat yang aman dan nyaman untuk belajar. Reaksi para pelajar terhadap kegiatan pembinaan ini sangat positif, mereka memberikan partisipasi aktif dan antusias dalam mendengarkan penyuluhan yang diberikan. Pembinaan tersebut diharapkan dapat memberikan pemahaman yang baik bagi para pelajar untuk menjadi agen perubahan yang positif dalam menjaga keamanan sekolah dan lingkungan sekitarnya. Kerjasama antara Polsek Beber, para pelajar, dan sekolah sangat penting dalam menciptakan lingkungan pendidikan yang aman dan kondusif. Dengan adanya kegiatan pembinaan seperti ini, diharapkan para pelajar dapat lebih sadar akan pentingnya menjaga keamanan, tidak terlibat dalam perilaku negatif, serta aktif berperan dalam menjaga keselamatan bersama. Kapolresta Cirebon Kombes Pol Sumarni SIK, SH, MH menyampaikan dari tempat terpisah melalui Kapolsek Beber AKP Uton Suhartono SH, MH ini adalah sebagai bentuk  upaya Polsek dalam memberikan pembinaan kepada para pelajar sebagai upaya preventif dalam menjaga keamanan lingkungan sekolah. Semoga pembinaan yang dilakukan oleh Polsek Beber dapat memberikan dampak positif bagi kesadaran para pelajar dalam menjaga keamanan dan ketertiban di lingkungan sekolah ataupun diluar sekolah.    Binmas Polsek Beber Polresta Cirebon

polrestacirebon
Panji Rahitno

Panji Rahitno

Artikel Sebelumnya

Kapolsek Pimpin kultum dan Doa Bersama Dalam...

Artikel Berikutnya

Kapolsek Pabuaran Polresta Cirebon AKP Much....

Berita terkait

Rekomendasi berita

Nagari TV, TVnya Nagari!
Dittipideksus Bareskrim Sita Miliaran Uang Hingga Aset Dari Kasus Net89
Gugur dalam Tugas, Jenazah Bripka Anumerta Ronald M. Enok Diterbangkan ke Jayapura dan Dimakamkan di Sentani
Panglima TNI Dampingi Menhan RI Perkuat Kerja Sama Pertahanan dengan RRT
DENSUS 88 AT POLRI Berikan Pembekalan Wawasan Kebangsaan kepada Santri Pondok Pesantren Ash Shobirin Kuningan

Tags